Cara Setting Instal Aplikasi Hasil Download Langsung dari Android

Saturday, April 23, 2016
Yaris Heykers
Tutorial ini merupakan respon dari komentar yang masuk di dalam salah satu postingan yaitu Free Download Aplikasi BBM1, BBM2, BBM3, BBM2 Versi 2.13.0.26, permasalahan ini muncul karena pada saat pertama memposting artikel tersebut hanya Saya sediakan link download via Media Fire saja. 

Berdasarkan pengalaman Saya sendiri selama download file langsung dari Android dari Media Fire tidak pernah bermasalah namun setelah ada komentar masuk Saya coba download dan ternyata sumber masalahnya adalah hasil download ukuran file hanya sekitar 41.01 Kb. Dengan ukuran tersebut jelas bahwa aplikasi tidak dapat di instal karena ukuran file sebenarnya adalah 24.33 MB.

Proses download ini juga cukup aneh karena hanya terjadi di Android saja sementara via PC atau Laptop ukuran file hasil download tetap sama yaitu 24.33 MB. Jadi bagi teman-teman yang masih gagal download atau selesai download pastikan cek terlebih dahulu ukuran file tersebut. Caranya sebagai berikut.

Silakan buka ponsel Android Sobat setelah itu cari aplikasi Download atau Unduhan. Aplikasi yang di maksud seperti pada gambar di bawah ini. 


Buka aplikasi tersebut maka Sobat akan mendapati jenis aplikasi apa saja yang sudah terdownload lengkap dengan ukuran filenya. Pada kasus aplikasi BBM yang tidak bisa di instal maka jenis file yang di download ukurannya adalah 41.01 Kb seperti yang Saya beri kota merah seperti pada gambar di bawah ini. 


Jika ukuran tidak sesuai maka secara otomatis akan muncul tulisan 'Analisa Error, Terjadi masalah saat mengurai paket' setelah proses download selesai. Lihat pada gambar di bawah ini. 


Jika gagal pastikan cek ukuran file terlebih dahulu, jika sukses download sesuai dengan ukuran File maka otomatis akan mengarah pada menu Pengaturan Instal yaitu Instal Terblokir. Proses ini wajar terjadi mengingat semua jenis file Aplikasi yang di download di luar Play Store akan terblokir otomatis. Untuk dapat menginstal aplikasi lakukan setting dengan menekan tombol Pengaturan seperti di bawah ini. 


Selanjutnya Sobat akan di arahkan ke menu Pengaturan Android cari atau temukan menu Sumber Tidak diketahui beri tanda centang pada kotak yang tersedia.


Masih pada menu Sumber tdk diketahui silakan klik menu OK, untuk tanda centang hijau yang bertuliskan Izinkan penginstalan ini saja makusdnya adalah hanya khusus aplikasi yang saat itu di instal, biarkan saja karena itu setingan otomatis.


Selanjutnya akan muncul jenis aplikasi yang akan di instal, silakan tekan menu Instal. Pada contoh ini Saya sudah menginstal aplikasi BBM3 sehingga akan muncul menu baru dan SEMUA yang berarti ada opsi untuk instal apilkasi baru atau menumpuk (replace) dari aplikasi yang lama.  


Ikuti langkah berikutnya atau tekan saja menu Next atau Berikutnya hingga aplikasi terinstal sempurna. Jika proses download selesai maka aplikasi akan muncul dan Sobat tinggal login saja dengan akun yang sudah ada atau membuat akun baru. 

All New Calya

0 komentar:

Post a Comment test

Youtube

Facebook Like